Komandan Kodim 0708/ Purworejo Letkol Inf Lukman Hakim, S.Sos, M.Si menyerahkan secara simbolis kunci pembangunan RTLH atau Rumah Tinggal Layak Huni kepada Rizki Duwi Apriyanto, salah satu warga Desa Kedungloteng, Kecamatan Bener, Rabu (29/6/22).

BAZNAS Kabupaten Purworejo bekerjasama dengan Kodim 0708/ Purworejo, IOF dan S3 Purworejo Pada program TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0708/ Purworejo merenovasi 1 Unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Rizki Duwi Apriyanto warga Desa Kedungloteng, Kecamatan Bener
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua BAZNAS Kabupaten Purworejo, Camat Bener, Kapolsek Bener dan Kepala Desa Kedungloteng
Dalam sambutannya Dandim 0708/Purworejo Letkol Inf Lukman Hakim, S.Sos, M.Si menyampaikan program renovasi bedah RTLH ini merupakan bantuan dari Kerjasama dari beberapa pihak dan diharapkan perbaikan rumah yang telah diberikan dapat dimanfaatkan serta dirawat dengan baik, sehingga dapat bertahan lama dan berguna bagi keluarga. Dalam acara kali ini, BAZNAS juga memberikan bantuan sembako untuk mustahik RTLH

H. Sartu menambahkan bahwa BAZNAS memiliki agenda untuk melakukan RTLH di setiap desa yang berada di kabupaten Purworejo.
“Kegiatan RTLH juga termasuk ke dalam agenda rutinan BAZNAS untuk menyejahterakan masyarakat purworejo, kebetulan ada waktu pada acara TMMD tahap II, sehingga sekalian kita bekerjasama dengan pihak Koramil 0708/ Purworejo”